KPU Konsel Bersama Kepolisian Siap Sinergi Sukseskan Pemilu 2024

Oyisultra.com, KONAWE SELATAN – Dalam rangka membangun sinergitas menjelang pemilihan umum (Pemilu) 2024. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kepolisian Resor (Polres) Konsel, Selasa (4/7/2023).

Kunker dan silaturahmi tersebut dipimpin oleh Ketua KPU Konsel, Muh Yunan bersama Komisioner, Anton Roberto dan Eko Hasmawan Baso, Sekretaris KPU, Aila serta Kasubbag Teknis Penyelenggara Pemilu, I Gusti Wiradana, dan diterima langsung oleh Kapolres Konsel, AKBP Wisnu Wibowo.

Suasana silaturahmi berlangsung penuh keakraban antara dua istansi tersebut. Komisioner KPU Konsel turut memperkenalkan diri dan menguraikan tugas masing-masing divisi.

Ketua KPU Konsel, Muh Yunan menjelaskan, bahwa kunjungannya bersama Komisioner dan Sekretaris KPU tersebut adalah sebagai bentuk silaturahmi jajaran KPU yang baru, untuk menyampaikan tahapan penyelenggaraan pemilu, sekaligus bertujuan untuk bersinergi selama pelaksanaan tahapan pemilu 2024.

“Kunjungan perdana kami ini sebagai Komisioner KPU yang baru adalah sebagai bentuk silaturahmi kepada Kapolres Konsel, sekaligus untuk berkoordinasi terkait kerja sama dua instansi. Kami akan berkomitmen menjalin sinergitas guna menyukseskan jalannya pemilu tahun 2024 yang aman dan damai,” katanya.

Sementara itu, Kapolres Konsel AKBP Wisnu Wibowo sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas kunjungan perdana atau silaturahmi Ketua KPU bersama anggotanya tersebut.

“Terima kasih atas kunjungan Ketua KPU Konsel bersama anggotanya, dan apa yang menjadi maksud dan tujuan dari pertemuan dan silaturrahmi ini akan ditindak lanjuti bersama demi menjamin jalannya proses pemilu yang damai, khususnya di Konawe Selatan,” kata Kapolres.

Penulis : DIN
Publisher : FITRI F. NINGRUM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *