Siswi SMAN 2 Kusambi Muna Barat Raih Juara Satu dan Tiga Lomba OSN-K Tingkat SMA/MA

Oyisultra.com, MUNA BARAT – Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Kusambi menempatkan 2 orang siswinya sebagai peraih juara 1 dan 3 pada kegiatan Lomba Olimpiade Sains Nasional Kabupaten (OSN-K) tingkat SMA/MA, yang diselenggarakan pada 25-26 Maret 2024 lalu, hal ini sekaligus mewakili Kabupaten Muna Barat (Mubar) di tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Siswi yang lolos atau peraih juara tersebut, yakni Shanti, siswi kelas XI juara 1 bidang lomba Matematika berasal dari Desa Lemoambo dan Siti Wiwin kelas X juara 3 bidang lomba Astronomi dari Desa Guali.

Guru pembimbing bidang lomba Matematika Jawaludin, S.Pd dan bidang lomba Astronomi dibawah bimbingan Yuliana Maladewi menjelaskan, bahwa kedua murid tersebut memang pintar dikelasnya. Hal tersebut sesuai dengan moto sekolah SMAN 2 Mubar “Berkualitas, Unggul, Dipercaya”.

Foto bersama dengan guru-guru SMAN 2 Kusambi

Melihat prestasi kedua siswinya, Kepala Sekolah (KS) SMAN 2 Kusambi, La Ode Saidin S.Pd memberikan sertifikat penghargaan dan uang tunai kepada keduanya.

Pemberian penghargaan dan uang tunai tersebut, kata Saidin, adalah bentuk apresiasi agar mereka tambah termotivasi ke tingkat provinsi.

“Dan menjadi pemicu semangat kepada siswa lain yang akan mengikuti Olimpiade Olahraga Nasional (O2SN) tingkat kabupaten, yang akan diselenggarakan pada bulan Mei mendatang,” pungkasnya.

Publisher : FITRI F. NINGRUM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *