ASR Bantu 500 Juta Pembangunan Barak Korem 143 HO

Oyisultra.com, KENDARI – Di momen kunjungan kerja (Kunker) Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal Dudung Abdurachman, yang turut dihadiri mantan Panglima Kodam XIV Hasanuddin Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka (ASR) pada 7 Januari 2023 lalu berjanji bakal memberikan bantuan pembangunan Barak Bujangan prajurit Korem 143 HO.

Janji untuk membantu pembangunan Barak Bujangan prajurit TNI AD yang berdinas di Korem 143 HO, hari ini Kamis 2 Februari 2023 telah direalisasikan ASR dengan menyerahkan bantuan tersebut secara langsung dengan memberikan uang tunai senilai Rp 500 juta kepada Komandan Korem (Danrem) 143 HO Brigjend Yufti Sanjaya, bertempat di Gazebo Taman Rekreasi Iwoi Korem 143 HO.

“Bantuan ini realisasi waktu kunjungan KASAD (di Korem 143 HO), waktu itu saya janji akan kasih bantuan Rp 500 juta untuk pembangun barak,” ujar ASR kepada wartawan.

ASR yang juga merupakan mantan Danrem 143 HO di tahun 2012-2013 silam mengatakan, sangat mengetahui kondisi Korem 143 HO sehingga saat ini dirinya turut membantu untuk mengubah Korem 143 HO menjadi lebih baik lagi.

“Saya dulu pernah jadi Danren 143 HO dan saya tahu kondisi Korem 143 HO,” tuturnya.

“Saya berharap adanya bantuan ini dapat lebih menunjang kinerja personel Korem 143 HO dalam menjalankan tugas,” tutupnya.

Publisher : FITRI F. NINGRUM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *