Oyisultra.com, KONAWE SELATAN – Jemput langsung keluhan dan curhatan warga. Kepolisian Sektor (Polsek) Mowila Polres Konawe Selatan (Konsel) kembali melaksanakan Jumat Curhat bersama warga.
Jumat Curhat ini dipimpin langsung Kapolsek Mowila, IPTU Nyoman Sugiana SH didampingi PS. Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas, bertempat di rumah Kepala Desa (Kades) Lamolori mulai pukul 08.00 Wita hingga pukul 11.00 Wita, Jumat (6/1/2022).
Turut hadir dalam acara Jumat Curhat tersebut, yakni Sekretaris Desa (Sekdes) Lamolori, perangkat desa, para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda serta perwakilan warga Desa Lamolori Kecamatan Mowila.
Kapolsek Mowila, Iptu Nyoman Sugiana mengatakan, bahwa adapun curhatan atau permasalahan yang disampaikan oleh warga Desa Lamolori, yakni menyampaikan keluhan akibat belum menerima uang Plasma yang dijanjikan oleh PT Merbau.
Selain itu, lanjut Nyoman, permasalahan yang disampaikan ialah kelangkaan pupuk Subsidi. Sementara pupuk tersebut sangat dibutuhkan oleh warga Desa Lamolori yang rata-rata berprofesi sebagai petani sawah, hortikultura dan petani Kelapa Sawit.
Mendengar keluhan warga tersebut, Kapolsek Mowila Iptu Nyoman Sugiana langsung menghubungi Kepala Koperasi dan Admin PT Merbau melalui via Telepone atas nama, Ruli untuk menjelaskan isi MoU atau perjanjian antara PT Merbau dengan masyarakat pemilik lahan.
“Selanjutnya kami akan berkoordinasi dengan pihak Dinas Pertanian Kabupaten Konawe Selatan mengenai kelangkaan pupuk subsidi,” ujar dia.
Penulis : MAN
Publisher : FITRI F. NINGRUM