Wakajati Sultra Pimpin Peringatan Hari Lahir Pancasila 2023

Oyisultra.com, KENDARI – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar upacara peringatan hari lahir Pancasila 1 Juni 2045 – 1 Juni 2023.

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Kepala Kejati (Wakati) Sultra, Ahmad Pribadi SH MH, dan di ikuti oleh para Asisten, Kabag TU, Para Koordinator, Pejabat Eselon IV dan V, serta seluruh pegawai di Kejati Sultra dan Kejari Kendari, bertempat di halaman upacara Kantor Kejati Sultra, Kamis (1/6/2023).

Sebagai pemimpin upacara Wakati, Herry Ahmad Pribadi membacakan sambutan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo yaitu Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2023 mengangkat tema “Gotong Royong Untuk Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global”.

“Kami berharap, agar kita semua selalu mengingat pentingnya gotong royong dalam membangun peradaban yang maju dan berkelanjutan serta berkontribusi terhadap pertumbuhan sosial,” ujar Wakati Sultra saat membacakan sambutan Presiden Joko Widodo.

Sebab, kata Herry Ahmad, gotong royong merupakan semangat yang melekat pada bangsa Indonesia sejak zaman dahulu. Semangat ini memupuk perasaan gotong royong, solidaritas dan kepedulian terhadap sesama. Gotong royong mengajarkan kita untuk bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama tanpa memandang perbedaan sosial, agama atau budaya.

“Gotong royong memegang peranan yang sangat penting. Peradaban yang maju dan berkelanjutan membutuhkan partisipatif aktif dari setiap individu,” katanya.

lanjutnya, tema hari lahir Pancasila ini mengajak kita untuk merenungkan dan menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Keceriaan, gotong royong dan persaudaraan harus selalu hadir dalam setiap tindakan, baik dalam lingkungan keluarga, sekolah maupun masyarakat.

“Dengan pemikiran ini kita dapat membangkitkan generasi yang kolaboratif, siap membantu membangun peradaban yang lebih baik dan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan global,” lanjutnya.

Terakhir, tambah Herry, Presiden Joko Widodo mengajak seluruh pemimpin bangsa terutama para pejabat pemerintahan, tokoh agama, tokoh masyarakat, para pendidik, para pemimpin partai politik, para pemimpin dan tokoh tokoh ormas, dan para pemimpin-pemimpin lainnya untuk menjadi teladan, menjadi contoh dalam aktualisasi nilai nilai Pancasila.

Publisher : FITRI F. NINGRUM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *