Oyisultra.com, KENDARI – Musyawarah Daerah (Musda) ke XI Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golkar Sulawesi Tenggara (Sultra) yang sempat tertunda akhirnya dipastikan akan dilaksanakan pada Minggu, 2 November 2025.
Kepastian itu disampaikan langsung oleh Ketua Steering Committee (SC) Musda Golkar Sultra, Dewiyati Tamburaka, saat dikonfirmasi awak media ini, Sabtu (1/11/2025).
“Iya, insyaallah Musda akan dilaksanakan pada tanggal 2 November 2025,” ujar Dewiyati.
Dewiyati menjelaskan, sehari menjelang pelaksanaan Musda, pihaknya tengah melakukan verifikasi berkas calon ketua yang telah mendaftar. Hasil verifikasi tersebut akan dilaporkan secara resmi dalam forum Musda.
“Hari ini (Sabtu, 1 November) berkas kami verifikasi, dan hasilnya akan dilaporkan pada saat penyelenggaraan Musda,” jelasnya.
la menambahkan, tahapan tersebut merupakan bagian dari tugas Steering Committee (SC) sesuai dengan aturan organisasi Partai Golkar, yakni membuka pendaftaran, menerima dan memverifikasi berkas pendaftar, serta menyampaikan hasilnya dalam Musda.
Menariknya, hingga masa pendaftaran berakhir, hanya satu calon yang resmi mengembalikan berkas pendaftaran, yakni Bupati Muna Barat, La Ode Darwin.
“Waktu pendaftaran telah kami buka selama enam hari dan sudah berakhir. Tidak ada perpanjangan waktu, dan hanya satu orang yang mendaftar, yaitu La Ode Darwin,” ungkap Dewiyati.
Diketahui, La Ode Darwin mendaftarkan diri melalui Liaison Officer (LO)-nya, La Ode Agus, yang secara resmi mengembalikan formulir pendaftaran pada Jumat (31/10/2025).
Terkait kemungkinan adanya kekurangan berkas atau ketidaksesuaian dengan Petunjuk Pelaksanaan (Juklak) Partai Golkar, Dewiyati menegaskan hal tersebut akan dibahas dalam forum Musda.
“Kalau ada berkas yang belum lengkap, nanti akan dibahas dan diputuskan dalam musyawarah. Keputusan tertinggi tetap berada di tangan forum Musda. Ada ruang diskresi juga, sesuai ketentuan partai,” tegasnya.
Dengan hanya satu kandidat yang mendaftar, Musda XI Golkar Sultra diprediksi akan berlangsung dalam suasana aklamasi, La Ode Darwin berpeluang besar menahkodai DPD I Partai Golkar Sultra untuk periode berikutnya.









